Biodata dan Profil Lionel Messi

Lionel Messi merupakan salah satu bintang sepakbola paling bersinar di dunia di sepanjang dekade ini. Kepiawaiannya dalam menggiring si kulit bundar, telah membawanya menerima berbagai penghargaan bergengsi di dunia sepakbola, seperti satu-satunya pemain yang mendapatkan Balloon d’Or sebanyak empat kali dan tiga kali memperoleh European Golden Shoes sebagai individu, serta memenangkan 7 kali piala La Liga, tiga kali gelar Copa Del Ray dan menyabet empat kali gelar Juara Liga Champion Eropa bersama klubnya Barcelona.

Biodata dan Profil Lionel Messi

Tak hanya itu, Messi juga berhasil memecahkan beberapa rekor fantastis seperti pencetak gol terbanyak La Liga (289 gol), gol terbanyak dalam satu musim La Liga (50), lima kali mengikuti musim Liga Champion, dan masih banyak rekor yang lain. Meski dulu sempat divonis menderita penyakit kekurangan hormon pertumbuhan, namun tidak menyurutkan langkah “si Kutu” ini untuk terus maju dengan karir sepakbolanya. Dan terbukti, kini ia merupakan bintang sepakbola kebanggan Argentina dan juga klubnya, Barcelona. Ingin tahu lebih dalam mengenai Biodata dan Profil Lionel Messi? Simak ulasannya berikut ini.

Biodata Lionel Messi

  • Nama Asli Lionel Andrés Messi
  • Profesi Pemain Sepakbola
  • Tanggal Lahir 24 Juni 1987
  • Tempat Lahir Rosario, Santa Fe, Argentina
  • Kewarganegaraan Argentina dan Spanyol
  • Ayah Jorge Messi
  • Ibu Celia Cuccittini
  • Kekasih Macarena Lemos (2006), Luciana Salazar (Model Argentina, Jan 2009), Antonella Roccuzzo (bertunangan)
  • Anak Thiago (lahir 2012), dan Mateo (lahir 2015)
  • Terkenal lewat Penyerang dan Kapten Tim Barcelona dan Timnas Argentina

Karir Messi


Pria bernama asli Lionel Andres Messi yang lahir di Argentina Tengah ini hidup di tengah lingkungan dan keluarga pecinta sepakbola, sehingga memberikan pengaruh luar biasa bagi Messi untuk bersemangat bermain sepakbola sejak usia dini. Di usia empat tahun, Messi sudah bergabung dengan klub sepakbola lokal bernama Grandoli yang dilatih oleh ayahnya sendiri. Meski begitu, pengaruh terbesar dalam karir sepakbolanya justru datang dari neneknya, Celia yang selalu setia dalam menemaninya saat sedang latihan dan mengikuti pertandingan.

Pada usia enam tahun, Messi bergabung dengan klub lokal Rosario bernama Newell’s Old Boys, dan selama enam tahun bergabung, pemain bernomor punggung 10 ini telah mencetak hampir 500 gol. Namun, di usia 10 tahun, cita-citanya sebagai pemain bola professional menjadi terancam karena Messi didiagnosa menderita kekurangan hormon pertumbuhan (growth hormone deficiency). Berhubung asuransi kesehatan milik ayahnya hanya mampu menutupi pembiayaan penyakitnya yang mencapai $1000 per bulannya hanya untuk masa dua tahun, Newell bersedia membantu membiayainya, namun akhirnya menarik kembali bantuannya.

Akhirnya, karena keluarga Messi memiliki kerabat di Catalonia, mereka merencanakan untuk mencoba memasukkan Messi ke klub Barcelona guna mendapatkan bantuan biaya perawatan penyakitnya di tahun 2000. Direktur tim pertama, Charly Rexach menyetujui hal tersebut, dan menawarkan sebuah kontrak yang pada waktu itu hanya ditulis di selembar sapu tangan.

Pria bertinggi 169 cm itu akhirnya bergabung dengan sekolah sepakbola junior Barcelona, La Masia. Tak butuh waktu lama bagi Messi untuk bisa masuk tim senior. Pada usia 16 tahun, empat bulan, dan 23 hari Messi akhirnya membuat debut pertamanya bergabung dalam tim utama saat meladeni pertandingan persahabatan melawan Porto di 16 Noevember 2003. Setelah bermain bagus dalam pertandingan tersebut, pemain bintang Barca kala itu, Ronaldinho berkata kepada rekan setimnya bahwa dia percaya bahwa bocah remaja berusia 16 tahun tersebut nantinya akan menjadi pemain yang bahkan lebih baik daripada dirinya sendiri. Ronaldinho segera berteman dengan Messi saat keduanya masuk dalam satu tim dan memanggil Messi dengan sebutan “little brother”, yang sangat mempermudah Messi dalam melewati proses transisinya ke tim utama.

Pada 24 Juni 2005, di ulang tahunnya yang ke 18, Messi menandatangani kontrak pertamanya sebagai pemain tim senior hingga tahun 2010, dua tahun lebih sedikit dari kontrak sebelumnya, namun nilai jualnya meningkat menjadi 150 juta Euro. Karir Messi di Barcelona kian bersinar. Hal itu terbukti dari perpanjangan kontrak yang dilakukan oleh klub bola dengan seragam kebanggaan merah ungu tersebut kepadanya hingga Juni 2014. Musim 2005-2006 menjadi musim mengesankan dalam karir sepakbola Messi. Ia menyumbangkan 6 gol dari total 17 kali pertandingan liga. Sayangnya aksi Messi terhenti karena cedera otot di paha kanan saat melawan Chelsea di Liga Champions, Maret 2006. Dia pun tak lagi main sampai musim kompetisi berakhir.

Setahun setelah pulih dari cedera, saingan berat dari Cristiano Ronaldo ini comeback dengan gemilang di La Liga dalam laga derby melawan musuh bebuyutan Barcelona, Real Madrid. Messi berhasil mencetak hattrick di laga El Clasico meski akhirnya pertandingan imbang 3-3. Hattrick Messi diakui mampu memotivasi para pemain kala itu.

Masa kejayaan Barca di tahun 2012 dibawah kepelatihan Pep Guardiola tampaknya mulai meredup. Meski Barca memenangkan Copa Del Rey melawan Athletic Bilbao, namun mereka gagal meraih gelar La Liga ke-14 nya dan harus menyerahkannya ke Real Madrid dan Barca juga tereliminasi dari semi final Liga Champion saat kalah melawan Chealsea. Pada akhir musim, Pep Guardiola akhirnya memutuskan mengundurkan diri sebagai manajer klub.

Dibawah kepemimpinan manager baru Tito Vilanova, Messi mencoba bangkit dan membantu klubnya memperoleh skor paruh musim terbaik dengan mengumpulkan 55 poin yang menjadi rekor dalam persepakbolaan Spanyol.

Musim 2011-2012 bisa dibilang sebagai masa keemasan bagi karir Messi. Ia telah mencetak 232 gol sepanjang karirnya dan menjadi top skorer Barcelona sepanjang masa, mengalahkan pemegang rekor sebelumnya, Cesar Rodriguez yang berhasil mencetak 190 gol. Tak hanya itu,Ia juga tercatat sebagai pemain pertama dalam sejarah yang dianugerahi 4 kali gelar Pemain Terbaik Dunia di FIFA Ballon d’Or (2009-2012) secara berturut-turut. Kemenangan berturut-turut juga berhasil dicapai Messi saat ia tiga kali menang penghargaan Sepatu Emas yang biasa diberikan untuk pemain terbaik di kancah Eropa. Messi juga berhasil memperoleh penghargaan lain dari UEFA, diantaranya 4 kali Top Skorer di Liga Champions (2009-2012), Pemain Terbaik UEFA 2011 (Best Player in Europe Award) dan Man of the Match di final Liga Champions 2011.

Dalam tahun kesembilannya dengan tim senior Barcelona, Messi menandatangani kontrak barunya pada 7 Februari 2013, dan berkomitmen untuk terus di klub hingga tahun 2018, dan gajinya naik menjadin 13 juta Euro per tahun. Ia memakai ban kaptennya sebulan kemudian,dan menjadikannya sebagai kapten tim sekaligus penyerang klub Barcelona layaknya mantan pemain legenda Barca, Josep Samitier dan Lazlo Kubala.

Tak hanya bersinar dengan klubnya Barcelona, Messi juga menunjukkan pencapaian yang memuaskan saat dia membela Timnas Argentina. Kemenangan Argentina bersama Messi diantaranya Juara Piala Dunia U-20 2005 dan Juara Olimpiade Beijing 2008. Messi memulai debut bersama Tim Tango Senior pada tanggal 17 Agustus 2005 dan menjadi pemain Argentina termuda (tepatnya di usia 18 tahun 357 hari) yang berlaga di Piala Dunia 2006.

Kehidupan pribadi Messi


Saat Messi masih berusia 20 tahun, dia sudah berpacaran dengan Antonella Roccuzzo, teman semasa kecilnya di Rosario. Messi sudah mengenal Roccuzzo sejak ia masih berusia 5 tahun, karena Roccuzzo adalah sepupu dari teman baiknya sejak masih kecil Lucas Scaglia yang juga merupakan pemain sepakbola. Setelah menyimpan kerahasiaan hubungannya selama setahun, Messi pertama kali mengkonfirmasi hubungan asmara keduanya dalam sebuah wawancara di bulan Januari 2009. Sebelum itu, Messi juga pernah diisukan dekat dengan model Argentina Macarena Lemos dan Luciana Salazar.

Dari hasil hubungannya dengan Roccuzzo, Messi memiliki dua anak laki-laki; Thiago (lahir di tahun 2012) dan Mateo (lahir di tahun 2015). Untuk merayakan kehamilan pertama pasangannya, Messi memasukkan bola kedalam kaos bolanya setelah mencetak gol dalam Argentina vs Ekuador dengan skor kemenangan 4-0 di bulan Juni 2012. Thiago lahir di Barcelona pada 2 November 2012 dimana Messi mendampingi sang kekasih dalam persalinannnya. Dia mengukir nama dan tanda telapak tangan anak pertamanya tersebut dengan tatto di betis kirinya. Anak kedua Messi, Mateo lahir pada 11 September 2015 di Barcelona.

Hampir semua urusan karir profesional Messi di pegang sendiri oleh keluarganya. Ayahnya Jorge, menjadi agennya sejak Messi berusia 14 tahun, dan kakak tertuanya Rodrigo, menangani semua jadwal dan publisitas harian Messi. Ibu dan kakak Messi yang lain, Matias, mengurusi organisasi amalnya, the Leo Messi Foundation, dan mengurusi urusan pribadi dan profesionalnya di Rosario, Argentina.

Semenjak hijrah ke Spanyol diusia 13 tahun, Messi tetap berhubungan dekat dengan kota asalnya, Rosario, bahkan mempertahankan aksen Rosarionya yang khas. Dia tetap menjaga kepemilikan atas rumah keluarganya di jaman dulu, meski sudah lama kosong, dia membelikan ibunya apartemen penthouse di blok perumahan ekslusif, begitu pula dengan anggota keluarganya di luar kota.

Saat Messi memiliki jadwal latihan dengan Timnas Argentina di Buenos Aires, Messi akan melakukan perjalanan selama tiga jam dengan mobil menuju Rosario secepatnya seusai latihan untuk bisa makan malam dengan keluarganya, menghabiskan malam bersama mereka, dan kembali ke Buenos Aires keesokan harinya untuk latihan lagi.

Fakta menarik tentang Lionel Messi


Meski dianggap sebagai One Club man (orang yang hanya terikat dengan satu klub saja), namun Messi memiliki rencana jangka panjang untuk kembali ke Rosario untuk mengakhiri karir sepakbolanya di Newell’s Old Boys.

Sering sekali dibandingkan dengan legenda Argentina Dieso Maradonna, Messi membuktikan kemiripannya saat dia hampir bisa meniru dua gol Maradonna paling terkenal dalam jarak waktu tiga minggu di tahun 2007. Saat semifinal Copa del rey melawan Getafe, Messi mencetak gol yang sangat mirip dengan gol Maradona pada saat perempat final di Piala Dunia 1986 yang dikenal dengan nama “Goal of the Century”. Messi mengambil bola dari sisi kanan dekat dengan garis tengah lapangan, berlari 60 meter dan mengalahkan 5 pemain bertahan sebelum mencetak gol dengan penyelesaian yang menyudut, persis seperti yang dilakukan oleh Maradona. Selain itu, dalam pertandinagn melawan Espanol pada 9 Juni memperlihatkan Messi mencetak gol dengan cara meluncurkan tubuhnya k e arah bola dan menggulirkan bola dengan tangannya melewati kiper dengan gaya yang mirip dengan “Gol Tangan Tuhan” milik Maradona.

Messisangat dipengaruhi olehkematian neneknya Celia,tak lama sebelumulang tahunnya yang kesebelas. Sejak saat itu, ia selalumelakukan selebrasigoldengan melihatdanmenunjuk kelangitsebagai penghormatanatasneneknya.

Messi mewarisi nomer punggung 10 dari mantan pemain besar Barcelona yang juga menjadi temannya, Ronaldinho setelah pemain asal Brazil itu hengkang di musim panas 2008.

Barcelona sangat terkesan dengan kemampuan Messi dalam menggocek bola sehingga klub tersebut bersedia membaiayai perawatan penyakit kekurangan hormon pertumbuhan yang diderita Messi dan mengajaknya bergabung ke klub tersebut di saat Messi berusia masih 13 tahun. Mungkin Itulah sebabnya mengapa kontraknya pertama kali ditandatangni dalam selembar sapu tangan.

Messi adalah pemain sepakbola terkaya nomer dua di dunia dengan total kekayaan bersih senilai $180 juta dollar. Pesepakbola terkaya dunia adalah saingan terberat Messi, Cristiano Ronaldo dengan kekayaan senilai $230 juta.

Messi bukan hanya seorang pesepakbola yang baik, namun juga seorang pribadi yang benar-benar baik. Ia mendirikan sebuah organisasi amal, Leo Messi Foundation, yang fokus memberikan anak-anak kesempatan terbaik untuk pendidikan dan perawatan kesehatan. Badan amalnya, dengan bantuan HerbaLife, membantu membiayai perawatanm transportasi, dan pemulihan bagi anak-anak yang didiagnosa menderita masalah kesehatan serius.

Penghargaan


Bersama klub BARCELONA

  • Juara La Liga 7 kali : 2004–05, 2005–06, 2008–09, 2009–10, 2010–11, 2012–13, 2014–15
  • Juara Copa del Rey 3 kali : 2008–09, 2011–12, 2014–15
  • Juara Supercopa de Espana 6 kali : 2005, 2006, 2009, 2010, 2011, 2013
  • Juara UEFA Champions League 4 kali : 2005–06, 2008–09, 2010–11, 2014–15
  • Juara UEFA Super Cup 3 kali : 2009, 2011, 2015
  • Juara FIFA Club World Cup Championship 2 kali : 2009, 2011

Bersama Timnas ARGENTINA

  • FIFA U-20 World Cup 1 kali : FIFA World Youth Championship 2005
  • Olympic Gold Medal 1 kali : Emas Olimpiade 2008

Individu

  • FIFA Ballon d’Or 2 kali : 2010, 2011
  • Ballon d’Or 3 kali : 2009, 2010, 2011
  • FIFA World Player of the Year 1 kali : 2009
  • FIFA Team of the Year 3 kali : 2008, 2009, 2010
  • U-21 Europan Footballer of the Year 1 kali : 2007
  • La Liga Player of the Year 3 kali : 2009, 2010, 2011
  • La Liga Top Goal Top Scorer 1 kali : 2010
  • Copa del Rey Top Scorer 1 kali : 2011
  • La Liga Foreign Player of the Year 3 kali : 2007, 2009, 2010
  • La Liga Ibero – American Player of the Year 4 kali : 2007, 2009, 2010, 2011
  • European Golden Shoe 1 kali : 2010
  • UEFA Champions League Top Goalscorer 3 kali : 2009, 2010, 2011
  • UEFA Best Player in Europe 1 kali : 2011
  • UEFA Club Footballer of the Year 1 kali : 2009
  • UEFA Champions League Forward of the Year 1 kali : 2009
  • UEFA Champions League Final Fans Man of the Match 2 kali : 2009, 2011
  • UEFA Team of the Year 3 kali : 2008, 2009, 2010
  • Footballer of the Year of Argentina 5 kali : 2005, 2007, 2008, 2009, 2010
  • FIFPro World Player of the Year 2 kali : 2009, 2010
  • FIFPro World Young Player of the Year 3 kali : 2006, 2007, 2008
  • FIFPro Special Young Player of the Year 2 kali : 2007, 2008
  • FIFPro World XI 4 kali : 2007, 2008, 2009, 2010
  • FIFA U-20 World Cup Player of Tournament 1 kali : 2005
  • FIFA U-20 World Cup Top Scorer 1 kali : 2005
  • Copa America Young Player of the Tournament 1 kali : 2007
  • World Soccer Player of the Year 1 kali : 2009
  • World Soccer Young Player of the Year 3 kali : 2006, 2007, 2008
  • FIFA Club World Cup Golden Ball 1 kali : 2009 ESM Team of the Year 5 kali : 2005-06, 2007-08, 2008-09, 2009-10, 2010-11
  • Onze d’Or 2 kali : 2009, 2010
  • Bravo Award 1 kali : 2007
  • Marca Leyenda 1 kali : 2009
  • UEFA Best Goal of the Year 1 kali : 2007