Cara Menghilangkan Noda Luntur pada Baju Putih

Noda di baju putih? Oh… no! Ada berapa orang di antara Anda yang berani pakai baju putih?

Cara Menghilangkan Noda Luntur pada Baju Putih

Bagi orang yang peduli dengan penampilannya, seperti saudara saya (contohnya) yang selalu ingin terlihat sempurna dalam berbagai situasi karena status dan pekerjaannya, ia terlihat sering menghindari baju putih dan memilih warna-warna lain.

Bukan karena tidak suka atau karena bidang pekerjaannya, melainkan karena aktivitasnya di rumah dengan anak-anaknya.

Sepulang kerja, anak-anaknya akan langsung menyambutnya dengan meminta digendong, ada yang memanjati tubuhnya dari belakang, dan berbagai tingkah lucu khas anak kecil.

Itulah yang membuat–setiap ia mengenakan baju putih hampir tidak pernah terlihat bersih.

Itulah pengalaman. Setiap orang punya pengalaman yang berbeda-beda dan selera serta kebutuhan yang juga berlainan.

Ngomongin soal baju putih, noda dan kotoran adalah musuh utamanya.

Karena noda sedikit yang samar saja, tetap akan terlihat jelas karena tingkat kontrasnya yang sangat tinggi.

Nah, jika kamu memang sudah jatuh cinta dengan pakaian-pakaian berwarna putih, atau terpaksa harus sering pakai baju warna putih karena tuntutan pekerjaan, jangan khawatir.

Ada banyak cara menghilangkan noda luntur pada baju putih, maupun noda-noda jenis lain yang bisa kamu coba.

Cara Menghilangkan Noda Luntur pada Baju Putih


Kadang-kadang kita tidak sengaja mencampur pakaian (berwarna) yang luntur dengan baju putih saat mencuci.

Atau mungkin pakaian tersebut terpaksa kita cuci di laundry karena tidak sempat mencuci sendiri, yang sayangnya, terkena lunturan baju orang lain.

Cara mengatasinya cukup gampang, berikut adalah langkah-langkahnya:

Gunakan Pemutih Tanpa Klorin
Namun pemutih tidak dianjurkan untuk pakaian yang terbuat dari bahan-bahan lembut.

Jadi, selalu periksa label pakaian sebelum Anda melakukan tindakan ini.

Cara Menghilangkan Noda Luntur pada Baju Putih dengan Klorin

1 . Masukkan pakaian ke dalam mesin

2. Tambahkan air secukupnya

3. Masukkan cairan pemutih sebanyak 1 takar tutup botol pemutih

4. Jika Anda mencuci dengan menggunakan ember dan tangan :

  • Terlebih dahulu masukan air dingin secukupnya
  • Kemudian tambahkan pemutih 1 takar (aduk agar pemutih tercampur merata dengan air)
  • Setelah itu masukkan pakaian yang akan dicuci

5. Diamkan selama 1-2 jam sebelum dikucek dan dicuci seperti biasa

6. Kemudian jemur di bawah sinar matahari tanpa dibalik

Memutihkan Baju dengan (senyawa) Kalium Permanganat


Cara ini jauh lebih aman jika dibandingkan dengan memanfaatkan pemutih biasa yang sering bikin baju jadi lapuk.

Kalium permanganat bisa membuat baju putih yang kusam atau terkena lunturan terlihat lebih cemerlang kembali.

Senyawa ini umumnya digunakan untuk mensterilkan luka terbuka pada kulit atau untuk mensterilkan air minum.

Bisa dibeli di apotek atau di toko obat untuk keperluan medis. Cara memanfaatkannya:

1. Tuangkan air ke dalam ember kira-kira 10 liter lalu masukkan kristal kalium permanganat secukupnya.

Jangan gunakan terlalu banyak kalium permanganat. Ciri-ciri kita menggunakan senyawa ini terlalu banyak adalah, airnya akan berubah menjadi warna ungu gelap

2. Tunggulah sampai senyawa tersebut larut dengan air dan berubah warna menjadi merah muda atau pink

3. Selanjutnya, tambahkan 200 gram detergent khusus untuk baju bayi ke dalam larutan (aduk rata)

4. Masukkan cucian ke dalam larutan. Lalu tutup dengan tutup ember atau plastik.

5. Diamkan selama 4-5 jam. Atau bisa juga ditinggal semalaman

6. Setelah itu, kucek dan bilas, lalu jemur pakaian langsung di bawah sinar matahari tanpa dibalik

Cara ini bisa diulangi beberapa kali untuk mendapatkan hasil warna putih sesuai dengan yang Anda inginkan
Itulah beberapa cara menghilangkan noda luntur pada baju putih yang bisa Anda coba.

Selain cara di atas, tentu saja masih ada beberapa pilihan cara menghilangkan noda dengan bahan alami sebagai alternatif. Seperti, menggunakan campuran baking soda dan cuka.

Atau dengan menggunakan sitrun yang juga terkenal ampuh dalam mengatasi noda luntur pada kain putih.